MENU BAR HOME smpe teks berjalan

Rabu, 20 Juni 2012

"LOMPATAN TEKNOLOGI"

    Dulu, tahun 80an ketika saya masih kecil di kampung saya ada yang menyewakan Video Cassete atau lebih tepatnya "bioskop mini" dengan perangkat pemutar video cassete dan sebuah TV analog.
Sebuah perangkat pemutar video dengan kaset pita yg cukup besar (seukuran hardisk). untuk memutarnya dibutuhkan video cassete player yang saat itu harganya selangit, cukup mewah ketika itu sehingga tidak semua orang mampu membelinya. Belum sempat video cassete player ini beredar luas ke pelosok daerah (karena harganya cukup mahal, tidak terjangkau untuk kalangan menegah ke bawah), muncullah
pemutar film bernama VCD player/video compact disc (tahun 2000an kalo nggak salah) yang harganya terjangkau dan lebih bagus kualitas gambar dan suaranya dibanding video cassete. Video cassete player kemudian tergusur dengan hadirnya VCD player. Tapi sebelum VCD player menyerbu negri ini sebenarnya masih ada Laser disc player yang harganya juga sangat mahal, tidak terjangkau kalangan menengah-bawah.

     Mungkin kita masih ingat tahun 90an dengan alat yang bernama "pager" semacam perangkat genggam/handset yang berfungsi menerima pesan (seperti SMS/short message service), untuk menggunakannya harus menelephone operator dan operator menerima secara manual panggilan kita kemudian baru menuliskan apa pesan yang akan dikirim ke pesawat pager si penerima. Yang akan mengirim pesan harus membayar biaya panggilan dan yang menerima pesan juga membayar biaya SMS tadi, Cukup ribet dan butuh waktu agak lama. "tidit...tidit... begitu bunyinya..." hehehee...
Belum sempat alat ini menyebar ke masyarakat luas (hanya orang2 tertentu yang punya dan hanya di kota2 besar saja yang ada), handset pager ini sudah lenyap bagai ditelan bumi :D tersaingi handset baru bernama handphone atau yang lebih familiar  dengan sebutan HP (sekitar tahun 2000an). Booming handset baru ini merubah kebiasaan orang menjadi sibuk dengan perangkat genggamnya, dimana2 setiap ada waktu kapanpun orang sibuk memijit keypad handphone sekedar berkirim SMS, bermain game, menelphone temannya atau bahkan hanya pura2 mengutak-atik hp yang penting bisa gaya hehehehe....

      Teknologi terus berkembang seiring kebutuhan manusia, perangkat lama tergusur dengan perangkat baru yang lebih canggih, lebih praktis bahkan dengan harga lebih terjangkau bagi masyarakat luas. Teknologi lama akhirnya tenggelam dan belum sempat dinikmati oleh masyarakat luas sampai ke pelosok daerah tapi sudah tergantikan dengan munculnya teknologi baru. Inilah "lompatan teknologi"  :) so... ada apa lagi di masa mendatang? mungkinkah ada "lompatan teknologi" lagi? kita tunggu saja ;))
(Online dulu aah.... :))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar